Di informasikan korban meninggal ditempat kejadian dan dibawa oleh warga ke rumah sakit terdekat.
Jenazah Hendrik Siagian tiba di rumah duka sekitar pukul 22.00 WIB dengan ambulance bersama orangtua dan keluarganya. Jerit tangis kedua orantuanya pecah saat turun dari mobil ambulance
Korban Hendrik Siagian adalah putra pertama dari W. Siagian/P. Br. Sitorus (Op. Si Rotua).
Kesedihan sangat mendalam terlihat begitu menyayat hati para pelayat mendengar tangisan dan jeritan hati bapak dan ibu almarhum. Betapa begitu hancur perasaan orangtuanya karena selama ini Hendrik Siagian tidak pernah sakit, dan tiba² ada kabar anaknya Hendrik Siagian telah meninggal karena kecelakaan lalu lintas.
Untuk menguatkan dan menghibur keluarga, pada saat melayat, Ir. John Anta Siagian, Ketua Punguan Siagian Raja Itano Kota Medan bersama dengan bebeberapa anggota Siagian Raja Itano dohot Boruna Kota Medan memberi penghiburan supaya keluarga dikuatkan dalam menghadapi musibah ini.
Rencana almarhum akan dikebumikan pada hari Senin 2 Desember 2019.
Tim Redaksi Sitindaon News.
	      
	      
				
      
Turut Berdukacita, kiranya keluarga mendapat penghiburan yang dari Tuhan